Penyesalan Hleb ke Nou Camp


Penyesalan meninggalkan London,itu yang dirasakan Hleb. Itulah ungkapan yang paling pas untuk menggambarkan perasaan Alexander (Aliaksandr) Hleb. Gelandang Barcelona asal Belarusia berusia 28 tahun ini “mengutuk” keputusan yang dibuatnya di bursa transfer musim panas lalu: meninggalkan Emirates Stadium, markasnya Arsenal, dan terbang ke Nou Camp.

Meskipun Los Blaugrana berhasil menoreh sejarah menjadi klub Spanyol pertama yang mampu meraih tiga gelar (treble winners) dalam semusim, dengan jujur Hleb mengaku ia tidak bahagia tinggal di Katalan. Mudah ditebak, pernyataan Hleb itu dipicu dari keputusan entrenador tim Pep Guardiola yang sepanjang musim kerap membangkucadangkannya. Dari 19 partai La Liga yang diikutinya di musim 2008-09, Hleb hanya tampil sebagai starter dalam lima pertandingan.

“Ketika Anda lebih banyak duduk di bangku cadangan, maka kesuksesan meraih gelar tidak memberikan kepuasan sepenuhnya. Sementara, pengalaman bersama Arsenal lolos ke delapan besar Liga Champions tidak terlupakan. Saya sangat menyesal meninggalkan London (The Gunners). Sayangnya, tidak ada yang dapat saya lakukan saat ini,” kata Hleb seperti yang dikutip The Daily Mail.

Menurut Hleb, perlakuan yang ditunjukkan bos Barca, Guardiola, sangat jauh dibanding sikap yang ditampilkan bos Arsenal, Arsene Wenger. “Bagi saya, Wenger merupakan figur seorang bapak. Saya pikir, ialah salah satu manajer terbaik di dunia saat ini. Karena figurnya itulah para pemain rela untuk mati di lapangan. Arsene mampu menciptakan satu tim yang berkualitas dan didukung atmosfir (hubungan) yang baik pula. Saya tak ragu jika Arsenal mempunyai bujet belanja sebesar yang dimiliki Barcelona, The Gunners bakal menjadi satu dari tiga klub terbaik di muka bumi ini,” tandas Hleb.

Masa depan Hleb di Nou Camp sendiri mulai diragukan seiring dengan munculnya kabar tukar guling antara Samuel Eto’o dengan Zlatan Ibrahimovic. Dalam deal tersebut, Barca akan menyerahkan sejumlah dana tunai plus kepemilikan Hleb.

fans